Berita

LIBATKAN BERBAGAI ELEMEN MASYARAKAT, MUSRENBANG DESA SELO BERJALAN LANCAR

SELO - Pemerintah Desa Selo mengadakan Musyawarah Rencana Pembagunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa tahun 2025 pada Senin (25/9).

 

Acara Musyawarah Rencana Pembangunan Desa dihadiri oleh Kepala Desa, Perangkat Desa, Ketua dan Anggota BPD, lembaga RT dan RW serta tokoh masyarakat dari berbagai elemen. Pada kesempatan kali ini Bapak Eko Supriyono, S.A.P, M.A.P. dari tim Kecamatan Patean dan Bapak Rudi Istiawan dari Pendamping Desa berperan sebagai Narasumber yang akan memberikan pemaparan mengenai hal-hal apa saja yang dibahas pada musyawarah kali ini.

Bapak Eko Supriyono, S.A.P, M.A.P. memaparkan, masyarakat berhak menyampaikan usulan hal apa saja yang akan dimasukkan pada daftar Rencana Kerja Pemerintah Desa, penyampaian usulan disampaikan dengan tertib yang nantinya akan dihimpun oleh tim Pemerintah Desa Selo. Bapak Rudi Istiawan juga menambahkan, usulan-usulan yang disampaikan masyarakat diharapkan tidak hanya fokus pada pembangunan Infrastruktur saja, melainkan juga fokus pada pembangunan Sumber Daya Manusia yang mana hal tersebut juga tidak kalah penting dalam pembangunan desa.

Kegiatan Musrenbangdes dipimpin oleh Bapak Saryadi, S.Pd. selaku Ketua BPD Desa Selo. Selama dua jam berjalan, musyawarah berjalan dengan tertib dan aman. Berbagai usulan dari masyarakat yang berupa Fisik dan non Fisik berhasil ditampung oleh tim Pemerintah Desa Selo. Sebelum  kegiatan Musrenbangdes diakhiri terdapat berbagai kesepakatan diantaranya daftar prioritas kegiatan per bidang rancangan RKP Desa yang nantinya menjadi dasar acuan Musyawarah Desa dan Penetapan dan Pengesahan APBDes, daftar prioritas kegiatan per bidang rancangan daftar RKP Desa yang akan diusulkan ke Musrenbang tingkat Kecamatan Patean untuk dibiayai melalui APBD Kabupaten Kendal, APBD Provinsi Jawa Tengah, maupun APBN.

Share :

Berita Lain